Analisis Rantai Pasok Terhadap Penentuan Harga Jual Rumah Makan Padang Di Sukarami

Authors

  • Abet Nego Manalu
  • Antonius Singgih Setiawan

Keywords:

Rantai Pasok dan Harga Jual

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk bagi para pecinta makanan padang untuk mengetahui bagaimana para pemilik usaha rumah makan padang menentukan harga jual bagi masakan padang tersebut. Serta bagaimana memilih rantai pasok yang baik sehingga dapat disesuaikan dengan harga yang telah ditetapkan dalam harga pasar. Bagi pemilik usaha itu sendiri menentukan harga adalah hal yang sangat penting dalam menarik minat pelanggan hingga mendapatkan profit yang diinginkan. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif yang dimana peneliti langsung terjun bertanya kepada informan terkait penelitian. Dengan penyesuaian permasalahan terkait harga jual peneliti memperoleh informasi bahwa hubungan antara rantai pasok dengan harga jual memiliki hubungan yang sangat erat dan sensitif dalam perubahan harga itu sendiri

Downloads

Published

2023-03-15